WhatsApp Image 2022 10 23 at 11.41.44

Tangsel, Skalainfo.net| Wakil Walikota Tangerang Selatan, Pilar Saga Ichsan, ST., MT., berharap Ikatan Keluarga Minang (IKM) dapat mendongkrak dan menumbuhkan ekonomi di Kota Tangerang Selatan.

WhatsApp Image 2022 10 23 at 11.41.44 1

Harapan tersebut diungkapkan Wakil Walikota saat menghadiri Pelantikan sekaligus Pengukuhan Pengurus Dewan Pimpinan Daerah Ikatan Keluarga Minangkabau (DPD IKM) Kota Tangerang Selatan  di Pamulang Square, Jalan Siliwangi, Kecamatan Pamulang, Kota Tangerang Selatan, Sabtu, (22/10/2022).

Pelantikan dan Pengukuhan DPD IKM Kota Tangerang juga dihadiri oleh Ketua DPW IKM Propinsi Banten bersama Sekretaris DPW, Nofriady Eka Putra dan Delfion Saputra, Kepala Kesbangpol Kota Tangerang Selatan H. Chaerul Shaleh, Wakil Bupati Agam, H. Irwan Fikri, Kepala Pengelola Pamulang Square, H. Amjat Dores bersama Owner Pamulang Square, Ketua Umum DPP Forum Komunikasi Minangkabau Bersatu (FKMB), Indra Jaya, ST., SH., bersama rombongan dan undangan lainnya.

Saya atas nama Pemerintah Kota Tangerang Selatan Mengucapkan terima kasih dan senang sekali karena IKM Kota Tangerang Selatan ini terus mengembangkan dirinya menjadi organisasi yang semakin solid dan semakin kuat, khususnya di Kota Tangerang Selatan ini, kata Pilar Saga Ichsan saat mengawali sambutannya.

Masyarakat Tangerang Selatan adalah masyarakat yang majemuk. Semua suku, semua agama yang ada di Indonesia ada di Kota Tangerang Selatan. Bukan hanya warganya tapi juga rumah ibadahnya, sambung Wakil Walikota yang ayahnya asli Melayu Deli ini.

“Ini membuat saya bangga karena meskipun berbeda suku dan agama namun masyarakat Tangerang Selatan adalah masyarakat yang rukun dan damai. Ini patut kita syukuri,” tambah Wakil Walikota.

Masyarakat Minang di Tangerang Selatan adalah masyarakat yang aktif, mempunya keahlian berdagang. Dagang apa saja jadi, kalu dilakukan oleh warga Minang, ini sudah terkenal, tambahnya.

Ini tentu memberikan sumbangsih bagi pertumbuhan ekonomi di Kota Tangerang Selatan. Pajaknya masuk sekaligus memberikan peluang kerja bagi masyarakat Tangerang Selatan lainnya yang belum bekerja, pungkasnya. (Red/Iskandar P Hadi).

By Admin

-+=