Muna Barat, skalainfo.net | Keberpihakan Bupati Muna Barat Achmad Lamani terhadap produk lokal sangat tinggi. Bukan saja dari sisi kebijakan Pemerintahan, tapi juga mengajak seluruh warga masyarakat Muna Barat agar selalu berpihak kepada UMKM atau produk lokal.

Pernyataan Bupati adalah bentuk peran pemerintah daerah untuk memberi peluang lebih besar kepada produk lokal. Hal tersebut disampaikannya saat memberi sambutan pada acara Pelantikan Pengurus Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) di Aula Kantor Bupati Kamis 16 Sepetember 2021.

Dalam kesempatan tersebut Bupati mengajak seluruh OPD untuk selalu mencintai produk-produk lokal daerah. “Gerakan mencintai Muna Barat harus terus kita gaungkan, mari mencintai produk lokal daerah kita ,” ajak Bupati

Bupati berharap, kedepan agar pakaiyan hasil tenunan daerah muna barat dapat menggantikan pakaiyan batik yang dikenakan disekolah-sekolah, selain itu Bupati juga mengapresiasi para pengrajin tenun yang saat ini hasil karyanya telah di promosikan ditingkat nasional.

Diakhir sambutannya Bupati Achmad Lamani mengatakan, jika gelaran HUT Muna Barat ke -7 mendatang direncanakan akan bernuansa kedaerahan, memakai produk lokal hasil tenunan daerah sendiri. ujar Bupati. ( HASMID/red )

By admin

-+=